Pages

Sunday, May 10, 2009

Pertumbuhan tubuh buah jamur


Pidahkan media tanam yang sudah berwarna putih seluruhnya, ke dalam kumbung pemeliharaan. Dengan cara mencabut sumbat penghalang . Pada prinsipnya pembukaan media tanam bertujuan memberikan O2 yang cukup bagi pertumbuhan tubuh buah. Kondisi miselium saat ini membutuhkan kondisi aerob. Pembukaan bisa dilakukan dengan menyobek plastik bagian atas. Atau hanya dengan membuka saja. dapat pula memotong tutup media dengan pisau.

Satu hingga dua minggu setelah dibuka biasanya segera akan tumbuh tubuh buah. Tubuh buah yang telah tumbuh dibiarkan 2 – 3 hari. Atau sampai tercapai pertumbuhan yang maksimum dan optimal. Tapi tidak boleh dibiarkan terlalu lama. Sebab bila terlalu tua juga kurang baik kualitasnya. suhu lingkungan yang diperlukan 16 – 22 C. tingkat kelembaban 80 – 90 %. Bila siang hari udara terlalu panas, semprotkan air bersih. Penyemprotan menggunakan knapsack sprayer atau pengabut.

Panen
Kegiatan ini sangat menentukan kualitas jamur kayu. Agar dapat berhasil secara optimal, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Penentuan saat panen
Panen dilakukan saat jamur mencapai ukuran optimal. Cukup besar tetapi belum mekar penuh untuk jamur tiram. Pemanenan biasanya dilakukan sejak tumbuh tubuh buah. Waktu bervariasi tergantung lokasi. Pemanenan dilakukan pagi hari agar kesegaran terjaga.

Teknik panen
Cara memanen jamur tiram dengan mencabut seluruh rumpun jamur yang ada. Panen tidak dapat dilakukan dengan hanya mengambil yang besar saja, dan menyisakan yang kecil-kecil. Karena kalau disisakan maka pertumbuhannya tidak akan optimal. Bahkan kadangkala malah mati. Hindarkan tertinggalnya akar dan batang di media karena akan membusuk dan merusak media. Juga dapat mengganggu pertumbuhan jamur pada media itu.

Paska panen
Bila jamur tiram yang dipanen tidak usah dipisah bagian demi bagian. Yang perlu dilakukan hanya membersihkan kotoran yang mungkin menempel di bagian pangkal batang. Dengan cara ini kebersihan lebih terjaga. Daya tahan simpannya pun akan lebih lama.

Pemasaran:
Jangan khawatir, semua produksi jamur habis diserap oleh pasar. Kadang kewalahan memenuhi permintaan bandar (pembeli jamur yang keliling ke kumbung-kumbung) Tapi memang ada saat “banjir” jamur tiram, produksi jamur di setiap kumbung sedang banyak. Ada kalanya pula jamur tiram lagi langka, tiap kumbung hanya menghasilkan sedikit.. Dan seperti biasa hukum ekonomi pasar yang paling sederhana berlaku. Tentu saja sebagaimana produk pertanian berupa sayur lainnya, jamur tiram harus segera masuk pasar kalau dibiarkan lama akan rusak.

(Dari berbagai sumber, disusun oleh Eman Suherman, Bandung, 18 Oktober 2006).










Kunjungi link di bawah ini untuk informasi tambahan
  1. Peta lokasi
  2. Foto Wisma
  3. Our last Activities (berisi foto-foto kegiatan di wisma)
  4. Artikel (berisi tulisan-tulisan seputar jamur)

No comments: